PBN BERITA HARI INI - BERITA TERBARU & TERKINI

Berita Politik, Ekonomi, Hukum, Kriminal, Olahraga, Sepak Bola, Teknologi, Otomotif, Artis di Indonesia dan Dunia.

LightBlog

22 May 2019

6 Ide Peluang Usaha Rumahan Online dan Offline yang Menguntungkan

 Menjalankan usaha rumahan adalah ide cemerlang yang dapat Anda coba untuk menopang kebutuhan sehari-hari. Anda akan mendapatkan keuntungan sebagai penghasilan tambahan dari usaha tersebut.
Peluang usaha membuat kue

Tidak dapat dibantah, seiring berkembangya teknologi informasi, peluang usaha rumahan lebih banyak diminati dibandingkan dengan pekerjaan kantoran. Selain lebih bebas karena merupakan usaha sendiri, penghasilan yang didapat juga tidak kalah menjanjikan.

Berikut beberapa ide usaha rumahan baik yang bisa Anda jalankan secara online maupun offline yang patut Anda coba.

Usaha Rumahan Online

Maraknya penggunaan media sosial membuka peluang usaha online yang lebih menjanjikan. Pasalnya, Anda dapat mempromosikan produk jualan Anda secara gratis maupun berbayar melalui akun jejaring sosial yang Anda miliki.

1. Menjadi Dropshipper

Usaha rumahan yang satu ini sangat cocok dijalankan oleh ibu rumah tangga yang ingin mendapatkan uang tambahan sendiri tanpa harus bekerja di luar rumah. Usaha yang satu ini juga terbuka bagi pelajar maupun mahasiswa yang ingin meringankan beban orang tuanya.
Peluang usaha ini juga tidak mengharuskan Anda mengeluarkan modal besar. Anda tidak perlu menyetok produk yang akan Anda jual, cukup mencari calon pembelinya saja. Hanya saja Anda tidak bisa mengontrol kualitas produk yang Anda jual karena tidak ada stok produknya. Anda bisa mencoba men-dropship baju, aksesoris, arloji, produk kosmetik atau produk lainnya untuk kemudian dijual kembali melalui media sosial maupun toko online milik Anda.

2. Menjadi Freelancer

Peluang usaha yang sangat digandrungi oleh kalangan muda saat ini ialah menjadi Freelancer atau bisa diartikan sebagai pekerja lepas. Seperti artinya, Freelancer tidak terikat dengan tempat dan waktu seperti pekerja pada umumnya. Biasanya mereka hanya diberi tenggat waktu dalam menggarap tugas yang mereka ambil.
Anda dapat memulai menjadi freelancer dengan menjual jasa sesuai bakat yang Anda punya seperti penerjemah, penulis, designerprogrammer yang dapat Anda tawarkan melalui media sosial atau situs khusus freelance seperti UpWorker, Sribulancer, FastWork, dan sebagainya.

3. Menjadi Blogger atau Youtuber

Blog dan YouTube bukan hanya sebatas situs penyedia informasi dan hiburan saja, melainkan dapat menghasilkan uang bagi pembuat kontennya. Sudah banyak yang sukses dan berpenghasilan ratusan juta perbulannya dengan membuat konten di blog maupun YouTube.
Untuk dapat menghasilkan uang melalui blog atau YouTube, Anda dapat memasang iklan dengan mendaftar terlebih dahulu ke media periklanan seperti Google Adsense maupun program periklanan lain.

Usaha Rumahan Offline

Walaupun banyak usaha offline yang sudah beralih ke online, namun potensinya masih sangat menjanjikan.

1. Membuka Jasa Fotokopi dan Percetakan

Jasa fotokopi dan percetakan sangat dibutuhkan di lingkungan sekolah maupun universitas. Maka dari itu, peluang usaha ini akan sangat bagus dijalankan oleh Anda yang kebetulan berlokasi di kawasan tersebut.

2. Membuka Les Privat

Bagi Anda yang memiliki bakat mengajar ini adalah usaha yang bagus untuk meningkatkan kemampuan Anda sekaligus sebagai penghasilan tambahan untuk Anda. Membuka les privat sangat berpotensi jika rumah yang akan dijadikan tempat usahanya berdekatan dengan lingkungan belajar baik SD, SMP maupun SMA.

3. Menjual Kue dan Makanan Ringan

Tidak kalah menarik dari usaha lainnya, berjualan kue dan makanan ringan merupakan ide bisnis yang banyak diminati apalagi menginjak bulan ramadhan seperti saat ini. Tentu saja peminatnya adalah mereka yang tidak sempat membuat kue untuk jamuan lebaran di rumahnya.

No comments:

Post a Comment